Soal Pilihan Ganda Konfigurasi Subscriber Internet Telephone - TLJ XII TKJ



DSL (Digital Subscriber Line) merupakan teknologi akses data yang menggunakan saluran kabel tembaga untuk layanan broadband. Teknologi DSL mampu membawa informasi suara dan data, termasuk gambar dan juga video, dengan kecepatan bervariasi antara 128 kbps hingga 8 mbps. Teknologi tersebut menyediakan bandwidth frekuensi secara dedicated (no-share bandwidth).

Keuntungan penggunaan teknologi DSL yaitu layanan dapat seketika diberikan kepada setiap pelanggan yang sudah memiliki sambungan telepon baik perumahan maupun bisnis atau perkantoran. DSL memanfaatkan lebih banyak frekuensi dalam penyampaian informasi, yaitu dengan membagi bandwidth (splitting), dimana frekuensi lebih tinggi digunakan untuk data, sementara frekuensi yang lebih rendah untuk suara dan fax.

Banyak teknologi DSL menggunakan sebuah lapisan ATM (Asynchronous Transfer Mode) agar dapat beradaptasi dengan sejumlah teknologi yang berbeda. Implementasi DSL dapat menciptakan jembatan jaringan. Dalam konfigurasi jembatan jaringan, kelompok komputer pengguna dihubungkan
ke dalam subnet tunggal. Implementasi awal menggunakan DHCP untuk menyediakan detail
jaringan seperti alamat IP kepada peralatan pengguna, dengan otentikasi melalui alamat MAC atau memberikan nama host. Kemudian implementasi sering kali menggunakan PPP melalui Ethernet atau asynchronous transfer mode (PPPoE atau PPPoA). DSL juga memiliki rasio pembagian jaringan data yang layak dipertim bangkan pada saat memilih teknologi jalur lebar.


Berikut ini adalah contoh soal uji kompetensi untuk materi Konfigurasi Subscriber Internet Telephone

1. Teknik membagi bandwidth yang dilakukan pada digital subscriber line disebut...
A. filtering
B. spoofing
C. splitting
D. Switching
E.phising

2. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini!
(1) Semakin besarnya pengguna layanan VolP, menuntut sebuah server yang memiliki spesifikasi sumber daya yang cukup tinggi.
(2) keberhasilan transfer informasi real time (voice) melalui jaringan IP dengan kualitas yang cukup memadai (acceptable).
(3) Jumlah jaringan akses tembaga sangat besar sehingga dari faktor ekonomi sangat menguntungkan jika dioptimalkan.
(4) Bandwidth pada kondisi jaringan saat ini hanya bandwidth tanpa modulasi data, sehingga
masih tersisa ruang untuk informasi data jika menggunakan modulasi tertentu.
Pernyataan di atas yang merupakan faktor pentingnya penerapan DSL yaitu ...
A. (3) dan (1)
B. (3) dan (4)
C. (3) dan (2)
D. (1) dan (2)
E. (2) dan (4)

3. Proses perubahan suatu gelombang periodik sehingga menjadikan suatu sinyal mampu membawa suatu informasi adalah ...
A. cluster
B. modulasi
C. exchange
D. encoding
E. translasi

4. Teknik modulasi yang digunakan untuk membagi spektrum frekuensi yang dilalukan pada kabel ADSL menjadi kanal suara dengan frekuensi 0 kHz sampai dengan 4 kHz adalah...
A. Carrierless Amplitude Phase
B. Frequency Division Multiplexing
C. Quadrature Amplitude Modulation
D. Discrete Multi Tone
E. Fast Fourier Transform


5. Terminal dimana terkait peralatan yang terletak pada pelanggan lokasi pelanggan disebut dengan ....
A. CAP
B. CO
C. DCE
D. CPE
E. DTE

6. ADSL merupakan teknologi yang dipengaruhi oleh jarak. Agarjaringan memiliki kecepatan 6 Mbps, maka jarak yang dapat digunakan adalah ...
A. 4,5 Km
B. 4 Km
C. 5,5 Km
D. 4,4 Km
E. 3,5 Km

7. Berikut yang tidak termasuk dalam teknologi ADSL2 adalah...
A. ITU G.992.3
B. ITU G.992.4
C. ITU G.992.3 AnnexJ
D. ITU G.992.3 AnnexL
E. ITU G.992.5 Annex M

8. ADSL dengan jarak lebih besar sama dengan 5,5 km dari sentral termasuk ke dalam area ....
A. grey zone
B. red zone
C. green zone
D. purple zone
E. cyan zone